Rabu, 30 Desember 2009

apa itu java?

Java adalah sebuah bahasa pemrograman yang populer dikalangan para
akademisi dan praktisi komputer. Java dikembangkan pertama kali oleh
James Gosling dari Sun Microsystems pada tahun 1990-an. Java pertama
kali dikembangkan untuk memenuhi kebutuhan akan sebuah bahasa
komputer yang ditulis satu kali dan dapat dijalankan dibanyak sistem
komputer berbeda tanpa perubahan kode berarti. Kebanyakan bahasa
komputer yang ada memiliki keterbatasan migrasi sistem yang berbeda.
Java diciptakan sebagai sebuah bahasa baru dengan implementasi yang
berbeda. Bahasa Java merupakan bahasa berorientasi objek yang diturunkan
dari C++ dengan banyak penyempurnaan. Pada umumnya, para pakar
pemrograman berpendapat bahwa bahasa Java memiliki konsep yang
konsisten dengan teori pemrograman objek dan aman untuk digunakan.
Kini universitas-universitas di berbagai negara berpaling dari Pascal atau
C++ kemudian memilih Java sebagai bahasa untuk belajar pemrograman

Keunggulan Java
Java sebagai bahasa pemrograman yang banyak disukai orang karena
konsep pemrogramannya yang konsisten dengan teori orientasi objek serta
aman untuk di gunakan, maka Java memiliki beberapa keunggulan :
• Sederhana
• Berorientasi Objek
• Terdistribusi
• Aman
• Netral Arsitektur
• Portable
• Interpreter
• Powerfull
• Multithreading
• Dinamis

kutipan di ambil dari Maxikom